Monday, September 06, 2004

Hadiah Istimewa Buat Yang Istimewa

Seorang teman sedang kebingungan mencari hadiah ulang tahun untuk kekasihnya. "Apa ya barang yang berkesan untuk pria?" keluh Tina, seorang wanita karir yang berpenampilan modis, dan baru berusia 23 tahun. Mungkin Anda sering mengalami masalah serupa dengan Tina, yang berkantor di kawasan perkantoran elit Sudirman, Jakarta ini.

Nah, sedikit tips di bawah ini dapat menjadi panduan bagi Anda ketika berburu hadiah demi sang pujaan hati.

1. Jika Anda ingin memberi hadiah kejutan bagi si dia namun tidak ingin bertanya apa yang ia sukai, coba saja trik simple ini. Katakan padanya bahwa Anda ingin memberi hadiah bagi ayah, saudara lelaki atau teman lelaki Anda. Mintalah pendapatnya untuk memilih hadiah yang tepat. Jika ia memberi ide, mungkin saja diam-diam ia yang menginginkan hadiah tersebut. Coba cari informasi ke teman dekatnya apakah ia memberi sinyal-sinyal benda yang ia idamkan sebagai hadiah dan coba ingat-ingat lagi hobi yang ia tekuni selama ini, mungkin saja akan timbul ide bagi Anda untuk mencari hadiah yang sesuai dengan hobinya.

2. Jika Anda ingin memberikan kejutan yang agak nakal, coba cari sesuatu yang "wild" untuk si dia. Pria mempunyai banyak sisi "wild" yang belum terungkap. Coba belikan si dia underwear atau kaus kaki. Bisa juga dengan membelikan si dia dasi yang akan ia pakai ke kantor. Jika Anda ingin membelikan sesuatu yang dapat Anda nikmati berdua, mungkin lingerie seksi dapat menjadi pilihan yang pas. Ini akan memberikan warna yang baru dalam hubungan Anda berdua.

3. Bagi Anda yang kreatif, mungkin kado ini dapat menjadi pilihan yang cocok. Berikan kepada si dia sebuah buku yang berisi kupon-kupon kepadanya. Buatlah kupon yang berisi pesan atau kegiatan romantis seperti, undangan bubble bath bersama, candle light dinner atau bahkan kupon "permainan" yang akan Anda berdua tetapkan di lain hari. Kupon ini akan membuatnya bergairah dan Anda pun puas karena dapat memberikan hadiah berdasarkan kreativitas Anda. Bagaimana? Tak sulit bukan? Banyak teman-teman wanita berpikir terlalu jauh tentang hadiah yang diinginkan pria, padahal sebetulnya pria senang diberikan sesuatu yang sederhana. Hanya perlu sedikit kreativitas dan usaha Anda untuk mendapat hadiah yang dapat memuaskan Anda berdua.


Selamat mencoba.

0 comments:

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites